Tempat makan ketoprak legend di restoran hingga kaki lima yang paling enak di Jakarta!
1. Ketoprak Ciragil
Bukan tanpa alasan, Alinear Indonesia menempatkan Ketoprak Ciragil di posisi pertama. Ketoprak yang satu ini tak hanya dikenal sebagai yang paling enak, tapi juga paling melegenda di Jakarta, karena sudah ada sejak tahun 1960-an.
2. Ketoprak Cobek Pak Yono
Bumbu kacang yang halus dengan rasa gurih dan agak manis jadi andalan ketoprak racikan Pak Yono ini. Tak heran, karena warung ketoprak ini mencampurkan kacang tuban dengan sedikit kacang mete. Hasilnya, Ketoprak Cobek Pak Yono memiliki rasa yang istimewa.
3. Ketoprak Mitro
Di balik padatnya kawasan Tomang, ada satu kedai ketoprak yang siap memanjakan lidah Anda, Ketoprak Mitro namanya. Warung ketoprak yang satu ini terkenal tak pelit memberikan sambal kacang dan isian lainnya. Harganya juga bersahabat, seporsi ketoprak dengan tambahan telur rebus hanya dibanderol dengan harga Rp 16.000,- saja.
Photo Source: https://www.qraved.com/jakarta
4. Ketoprak Purwa Bharata
Dinamakan demikian, karena ketoprak yang satu ini terletak bersebelahan dengan tempat pertunjukan wayang, Gedung Bharata Purwa.
Photo Source: http://iradiofm.com