7 pilihan berikutnya untuk gedung pernikahan dengan harga terjangkau
Terletak di kawasan TB Simatupang, Graha Elnusa menawarkan tempat dengan akses yang mudah dan tentunya bisa disewa dengan harga yang dapat dijangkau. Di sini Anda akan mendapatkan fasilitas dan package yang menarik. Dimana, harga package sudah termasuk dengan wedding consultant (planner, organizer, venue, catering, dll). Jadi, Anda tidak perlu repot dan bisa melakukan pernikahan secara all-in!! Tunggu apalagi? Hubungi nomor di bawah ini dan konsultasi sekarang juga!
No. Telp: 0813 8480 1468
Museum yang terletak di kawasan Taman Mini Indonesia Indah (TMII) ini memiliki arsitektur yang khas yakni berupa beberapa bangunan dengan bentuk kerucut. Selain sebagai tempat penyimpanan koleksi benda-benda berharga yang berhubungan dengan Presiden Soeharto, Museum Purna Bhakti Pertiwi juga bisa disewa untuk menjadi venue hari bahagia Anda. Untuk harga sewa resepsi saja akan memakan biaya sekitar 7 juta rupiah, sedangkan bila Anda ingin mengadakan akad di tempat yang sama, biayanya akan menjadi sekitar 9 juta rupiah. Gedung ini dapat menampung tamu undangan hingga mencapai 700 orang.
No. Telp: +622187792078
Kalau Anda berencana mengadakan akad nikah sekaligus resepsi di sebuah masjid, Masjid Al-Bina bisa menjadi pilihan yang sempurna. Terletak di lokasi yang strategis yakni di Kompleks Gelora Bung Karno, masjid ini memiliki daya tampung yang cukup besar, lho. Tidak disangka, masjid dengan kubah berwarna biru ini dapat menampung hingga 1.500 orang! Harga sewanya pun hanya sekitar 6 juta rupiah. Hmm… Kalau tertarik lebih baik Anda book secepatnya, deh, daripada didahului oleh orang lain.
No. Telp: +62215732476
Terletak di kawasan Grogol, Jakarta Barat, Ruang Serbaguna Masjid Agung Al-Muchlishin ini memiliki langit-langit tinggi yang akan membuat ruangan terlihat besar. Ruangan ini dapat menampung tamu undangan hingga 700 orang. Bagi Anda yang ingin berpesta di siang hari, ruangan ini dapat disewa dengan harga sekitar 6,3 juta rupiah dan untuk malam hari dapat disewa dengan harga sekitar 7 juta rupiah.
No. Telp: +62215682701
Gedung yang satu ini juga dapat dikatakan cukup besar karena memiliki kapasitas kurang lebih 800 orang. Jika ingin memilih Gedung Graha Kencana BKKBN untuk menjadi venue pernikahan Anda, perlu diketahui harga sewanya berkisar di angka 6 juta rupiah. Di sini juga tersedia ballroom dengan kapasitas yang lebih besar yakni sekitar 1.000 orang dengan harga 9 juta rupiah. Tinggal pilih mana yang sesuai dengan kebutuhan resepsi pernikahan Anda.
No. Telp: +62218004981
Kalau sudah yakin ingin memilih tempat yang satu ini, lebih baik cepat-cepat untuk booking di tanggal yang diinginkan, deh. Karena Gedung Aneka Bhakti Departemen Sosial ini memiliki harga sewa yang terjangkau yakni sekitar 9 juta rupiah untuk kapasitas mencapai 1.000 tamu. Belum lagi lahan parkirnya yang sangat luas membuat gedung ini turut diburu oleh para calon pengantin.
No. Telp: +622139839400
Gedung ini terletak di kawasan Gatot Subroto dan juga turut menjadi incaran para calon pengantin. Memiliki fasilitas yang memadai serta kapasitas yang cukup untuk menampung hingga 700 orang, Anda dapat menyewa Gedung Serbaguna Depnakertrans dengan harga sekitar 9 juta rupiah. Selamat memilih!
No. Telp: +622152557333