5 warteg di Jakarta paling dicari.
Warteg atau Warung Tegal merupakan salah satu identitas kuliner Indonesia. Walaupun berasal dari Tegal, Jawa Tengah, nyatanya, warteg bisa ditemukan hampir di tiap kota, tak terkecuali Jakarta. Ciri khasnya sangat mudah dikenali, kebanyakan warung ini hanya berupa warung sederhana dengan etalase yang di dalamnya terdapat deretan lauk rumahan untuk dipilih.
Menunya yang beragam, harganya yang murah, dan rasanya yang mengingatkan kita akan masakan Ibu membuat warteg begitu digemari dan jadi langganan warga Ibu Kota dari berbagai kalangan, mulai dari anak kuliah, pekerja kasar, sampai pekerja kantoran. Bahkan ada beberapa warteg di Jakarta yang terkenal memiliki pelanggan orang-orang penting, seperti pejabat negara hingga Presiden RI. Penasaran warteg mana saja yang menjadi favorit di Jakarta? Cari tahu di sini yuk!
1. Warteg Gang Mangga
Dinamakan seperti itu karena memang warteg ini berada di Gang Mangga, Glodok, Jakarta Barat. Jika ke sini jangan heran saat melihat antreannya. Menu sayuran dan lauk yang disediakan sangat bervariasi, mulai dari telur balado, perkedel, jengkol, ikan goreng, hingga soto daging. Dibanding warteg lain, Warteg Gang Mangga tergolong bersih dan rapi, makan di sini pun terasa cukup nyaman.
Photo Source: https://travelingyuk.com/category/kuliner
Alamat: Jl. Kemurnian V No. 1D, Glodok, Tamansari, Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11120
Jam Operasional: Setiap hari: 24 jam
2. Warteg Warmo
Inilah warteg di Jakarta yang paling populer. Lokasinya mudah ditemukan, ada di perempatan Jalan Tebet Timur. Warteg Warmo sudah terkenal jadi langganan artis ibu kota hingga pejabat negara. Pilihan lauknya sangat beragam, mulai dari ikan, ayam, cumi, kering tempe, terong, sayur daun singkong, usus, hingga jengkol semur, bisa Anda temukan di sini. Penyajiannya memang seadanya dan pastinya tidak menarik untuk diabadikan, tapi soal rasa dijamin juara.
Photo Source: https://www.tempo.co
Alamat: Jl. Tebet Timur Raya No.1D, Tebet Timur, Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12860
Jam Operasional: Setiap hari: 24 jam
3. Warteg 21
Kawasan Pulomas, Jakarta Timur juga punya satu warteg yang sangat terkenal, yakni Warteg 21. Dinamakan demikian karena letak warteg ini tepat berada di sebelah SMA Negeri 21. Meski bangunannya sederhana, tapi Warteg 21 menawarkan makanan dengan rasa yang jempolan. Kalau tidak percaya, coba deh pesan gulai ayam, tempe orek, dan sambalnya, dijamin puas! Presiden RI, Joko Widodo juga pernah makan di warteg ini, lho.
Photo Source: http://www.tribunnews.com
Alamat: Jl. Pulomas - Cawang, RT.8/RW.12, Kayu Putih, Pulo Gadung, Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13210
Jam Operasional: Setiap hari: 24 jam
4. Warteg Berkah Jaya
Siapa bilang kalau mau makan di Kemang harus bayar mahal? Coba deh makan di Warteg Berkah Jaya dijamin tidak akan menguras isi dompet Anda. Kalau makan di sini, Anda wajib memesan telur dadar, ayam goreng, dan tempe orek yang merupakan menu favorit di Warteg Berkah Jaya. Selain enak, perut pun kenyang.
Photo Source: https://www.ceriwis.com
Alamat: Jl. Kemang Timur XII No.7, Bangka, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12730
Jam Operasional: Setiap hari: 24 jam
5. Di Warteg
Anak-anak muda Jakarta memang tak pernah berhenti berinovasi. Masih di kawasan Kemang, terdapat sebuah warteg yang dikemas dengan nuansa yang lebih modern dan pastinya lebih bersih. Di Warteg menyajikan menu yang sama dengan warteg lainnya. Meski lebih modern, harganya tetap murah, kok. Satu porsi nasi dengan kikil, jamur, tempe orek, tempe goreng, dan sambal, serta semangkuk Indomie Goreng dan Es Teh Manis harganya hanya Rp 25.000 saja.
Photo Source: https://www.instagram.com/diwarteg
Alamat: Jl. Kemang Timur Raya No.70, Bangka, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12730
Jam Operasional: Setiap hari: 24 jam
Instagram: https://www.instagram.com/diwarteg