Contact Us
Find Our Page
// Instagram
// Follow Us

TransJakarta Koridor 13 Jadi Hadiah HUT RI Warga Tangerang

TransJakarta Koridor 13 Jadi Hadiah HUT RI Warga Tangerang

Tanggal 17 Agustus 2017 lalu, menjadi hari paling spesial bagi warga Kota Tangerang. Selain karena bertepatan dengan HUT RI, hari itu juga sarana transportasi umum bus TransJakarta koridor 13, rute Ciledug - Tendean resmi beroperasi. Acara peresmian itu dilakukan langsung oleh Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat dan Wali Kota Tangerang, Arief Wismansyah, di Halte TransJakarta Cipulir, Jakarta Selatan.

Rute yang memiliki panjang 9,3 km ini diharapkan mampu mengurangi kemacetan yang kerap terjadi di kawasan sekitar Ciledug hingga Tendean, sekaligus memudahkan akses warga Tangerang yang ingin menuju Jakarta.

TransJakarta Koridor 13 sendiri melewati 13 halte, di antaranya Halte Tendean, Rawa Barat, Tirtayasa, CSW, Mayestik, Velbak, Kebayoran Lama, Seskoal, Cipulir, Swadarma, JORR, Adam Malik, dan Puri Beta 2. Sebelumnya, koridor ini hanya melayani hingga halte Adam Malik saja. Namun, setelah adanya kesepakatan antara Pemerintah Provinsi (PemProv) DKI Jakarta dengan Pemerintah Kota (PemKot) Tangerang, diputuskan bahwa TransJakarta Koridor 13 melayani hingga halte Puri Beta 2 yang masuk dalam wilayah Tangerang.

Photo Source: http://news.detik.com/

Ke depannya, koridor 13 direncanakan akan terintegrasi dengan koridor lainnya, seperti koridor 8 (Lebak Bulus - Harmoni), dan koridor 9 (Pinang Ranti - Pluit), juga KRL Jabodetabek.

Related Posts

Editor's Choice

Most Reads

Follow us on Instagram!

Follow us 👉 @alinear.id for more interesting updates, promos, and vouchers coming up! ✨

Or, click the button below to join and request the 2024 Alinear Indonesia collaboration & partnership program for your business and promotions.⁠

*Terms & Conditions Applied.

Contact us Contact us
img